Cara Menempelkan Music Player di Postingan

Untuk membantu pak Bambang Pribadi dan rekan-rekan lain yang ingin memasang player di postingan untuk share lagu, saya coba terangin step by step. Ini cara saya ya, barangkali teman-teman punya cara lain yang lebih mudah.

Kalau ingin share lagu yang kita mainkan kita harus memasukkan lagu itu terlebih dahulu ke www.4shared.com, setelah register lebih dulu. Tapi kalau mau share lagu yang ada disitu langsung search saja judul lagu atau nama artisnya. Saya contohkan dengan kata kunci 'kecapi suling', kita akan mendapatkan tampilan seperti ini.



Lalu kita klik lagu yang kita inginkan, tampilannya seperti ini:



Di kotak hitam Berbagi Pakai terlihat tulisan URL, kode HTML, Kode forum, Pasang (embed).
Kode embednya kalau di copy paste tampak seperti ini

<* embed src="http://www.4shared.com/embed/248252336/a29f6654" width="420" height="250" allowfullscreen="true" allowscriptaccess="always">

Nah, sekarang kode ini tinggal kita copas ke tulisan kita, setelah lebih dulu memilih tampilan HTML (bukan visual) seperti di sini



Nah, inilah player yang kita tempelkan di tulisan kita. Selamat mendengarkan!



Kita bisa rubah 'height' nya supaya lebih ringkas dari angka "250" jadi angka "20" saja, dan hasilnya seperti ini:

Comments